Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Kelebihan Smartphone Xiaomi Redmi10 , HP Dengan Sensor JNI yang Pertama di Dunia

Sahabat entiganet.blogspot.com - Pada saat ini, Smartphone Xiaomi kembali merilis produk untuk bersaing di kelas low-end melalui Redmi 10 yang hadir sebagai generasi penerus dari Redmi 9 sekaligus membawa spesifikasi yang sangat mumpuni. Bahkan Xiaomi Redmi 10 kini menjadi smartphone pertama di dunia yang mengusung sensor kamera ISOCELL JN1 milik Samsung.Dalam sebuah konferensi pers virtual pada hari Jum'at 17 September 2021, Alvin Tse seorang Country Director Xiaomi Indonesia menjelaskan kehadiran kamera belakang beresolusi 50MP.Xiaomi Redmi 10 juga hadir dengan membawakan segudang fitur menarik lainnya. Daripada penasaran, simak ulasan mengenai kelebihan Redmi 10 berikut ini :

6 Kelebihan Smartphone Xiaomi Redmi 10


Inilah 6 Kelebihan smartphone Xiaomi Redmi 10 :

1.Bentuk Layar Luas Berteknologi Canggih.

Layar smartphone pada Xiaomi Redmi10 dengan Panel IPS LCD dengan bentang mencapai 6.5inci. Tidak hanya itu saja, hadirnya resolusi FHD + dan refresh rate 90Hz semakin membuat betah kita berlama-lama menatap layar.

6 Kelebihan Smartphone Xiaomi Redmi 10


2. Dengan Performa Mantap Dikelasnya

Dengan mengandalkan MediaTek Helio G88 tersebut sudah mendukung teknologi HyperEngine 2.0 versi lite, maka tak heran jika skor AnTuTu-nya berhasil menyentuh angka lebih dari 200.000 dan ditambah pilihan memori yang lega, yakni 4/6GB untuk kapasitas RAM dan 64/128GB untuk memori internal.


3. Spesifikasi Kamera dengan Sensor JNI Pertama di dunia

Pada Smartphone Xiaomi Redmi 10 mengusung set-up 4 kamera belakang dengan 50MP sebagai kamera utama, 8MP sebagai kamera wide-angle, 2MP sebagai kamera makro, dan 2MP sebagai sensor kedalaman.Dan untuk memenuhi kebutuhan swafoto, tersedia sebuah kamera depan dengan resolusi 8MP.


4. Dengan Baterai badak Berteknologi Fast Charging.

Untuk Ketahanan baterai Redmi 10 patut diacungi jempol berkat tertanamnya baterai berkapasitas 5000mAh yang tentunya siap untuk menemani aktivitasmu selama seharian penuh.Tidak hanya itu, hadirnya fitur 18W fast charging juga membuat proses pengisian daya smartphone tak perlu memakan waktu yang lama.


5. Mengenai Harga yang dibanderol Dengan Harga Yang Terjangkau.

Xiaomi Redmi 10 dibanderol dengan harga resmi Rp2,099 juta untuk varian 4/64GB dan Rp2,499 juta untuk varian 6/128GB. Gimana, serasa tak mungkin, bukan?

6 Kelebihan Smartphone Xiaomi Redmi 10


6. Pilihan Warna Yang Lebih Menarik

Mengenai pilihan warna Xiaomi Indonesia menghadirkan 3 pilihan warna, yakni Carbon Grey, Pebble White, dan Sea Blue yang sama-sama terlihat menarik.